Tim OSN SMP Pangudi Luhur Mengikuti Kegiatan OMG di Jungle Land

Tim OSN SMP Pangudi Luhur mengikuti Olimpiade Matematika Gama UI (OMG) di Jungle Land, Sentul, Jawa Barat. Kegiatan OMG tersebut dilaksanakan pada Minggu (14/10), kemarin dan diikuti oleh seluruh perwakilan dari seluruh cabang Gama UI di Indonesia.
Olimpiade Matematika Gama UI (OMG) adalah kegiatan olimpiade yang diselenggarakan oleh Bimbingan Belajar Gama UI setiap tahunnya. Untuk berpartisipasi dalam kegiatan tersebut, SMP Pangudi Luhur mengirimkan 10 peserta didik dari tim OSN sebagai perwakilan untuk mengikuti OMG 2018 yang diikuti total 136 peserta untuk tingkat SMP/MTs. Peserta didik yang dikirimkan sebagai perwakilan tersebut adalah Abrar Muhammad, Yustinus Miki P. H, Emily Maria Ginting, Keiko Abigail Siahaan, Caroline Kurniawan, Matheus Radityo Jansen M, Vincentius Ivan Liustyanto, Ezra Immanuel Pandapotan S, Geneustace Wicaksono, dan Astrangga Yoga B yang dipilih berdasarkan tes yang dilaksanakan di SMP Pangudi Luhur.
Semua perwakilan dari SMP Pangudi Luhur mendapatkan prestasi yang cukup memuaskan, Ezra Immanuel Pandapotan S mendapatkan peringkat 3 dari seluruh peserta dan akan masuk ke tahap selanjutnya, Matheus Radityo Jansen M mendapat peringkat 4, Vincentius Ivan Liustyanto mendapat peringkat 5, Caroline Kurniawan mendapat peringkat 9, Astrangga Yoga B mendapat peringkat 12, Geneustace Wicaksono mendapat peringkat 14, Abrar Muhammad mendapat peringkat 15, Keiko Abigail Siahaan mendapat peringkat 23, Yustinus Miki P. H mendapat peringkat 33, dan Emily Maria Ginting mendapat peringkat 38 dari 136 peserta yang berpartisipasi.
Ini merupakan salah satu prestasi yang baik bagi SMP Pangudi Luhur. Kegiatan OMG kali ini diharapkan dapat meningkatkan minat dan kemampuan para peserta dan juga memberikan pengalaman untuk mengikuti olimpiade kedepannya nanti. Harapan kita semoga Tim OSN SMP Pangudi Luhur akan terus berkembang dan dapat meraih prestasi yang lebih memuaskan untuk kedepannya lagi. (Caroline)
Semangat teman-teman OSN Mat semoga bisa menang
#kertasplmaret2019